Tempat wisata di Jawa Barat – Hai sahabat lokal, balik lagi nih lokalman bakal ngasih informasi menarik seputar Tempat wisata Terbaik yang ada di Jawa barat. Pastinya, sekarang kamu lagi nyari Tempat destinasi terbaik yang mau dikunjungi diakhir pekan bukan?
Eits, tenang! Lokalman udah ngerangkum beberapa destinasi Tempat wisata Terbaik di jawa barat yang wajib kamu kunjungi untuk berlibur diakhir pekan, seperti yang kita tahu bahwa Jawa barat memiliki puluhan destinasi yang sangat indah bukan?
Hal inilah yang membuat kamu malah kebingunan untuk memilih tempat wisata mana yang tepat untuk dikunjungi, apalagi sedikitnya informasi mengenai tiketnya yang malah membuat kamu mengurungkan diri untuk dirumah saja.
Nah, pada kesempatan kali ini, lokalman sudah ngerangkum beberapa informasi mengenai 7 Tempat wisata di Jawa barat yang wajib kamu kunjungi bersama keluarga, tentunya lokalman sudah ngecek harga tiket terbarunya lho, penasaran? Yuk Pilih tempat wisata yang akan kamu kunjungi, berikut :
5 Tempat Wisata di Jawa Barat Pilihan LokalKlik
1. Green Canyon

Destinasi pertama yang paling wajib kamu datengin bersama keluarga yakni, Green canyon yang berlokasi di Desa kertayasa. Wisata alam ini memnyimpan jutaan pesona yang dapat memanjakan mata, apalagi green canyong menyajikan keindahan dalam bentuk batu-batu staltik yang begitu indah.
Baca Juga : Yuk Intip 7 Desa Wisata Terbaik di Indonesia yang harus kamu kunjungi
Kamu akan disugughkan dengan berbagai jenis kegiatan seperti menikmati tebing tinggi di sungai cijulang, menjelajahi goa disekitar sungai, sambil mengambil spot foto menarik, bahkan kamupun bisa ikut mencoba body rafting menyesuri sungai dibawahnya sepanjang 3km, yang melewati pepohonan hijau diantara kanan dan kirinya.
- Lokasi Green Canyon Pangandaran : Jalan Raya Cijulang Dusun. Karangpaci, RT.02/RW.10, Kertayasa, Kec. Cijulang, Kab. Pangandaran, Jawa Barat 46394
- Harga Masuk Green Canyon Pangandaran : Harga Paket Mulai dari Rp189.900,-/Orang
2. Kawah Putih

Salah satu Destinasi wisata selanjutnya tak kalah menarik dari Green canyon, jika tadi membahas pantai dan laut yang cantik, selanjutnya kamu bisa mengunjungi destinasi wisata yang menawarkan udara sejuk yang menarik.
Kawah Putih tempatnya, salah satu destinasi yang terletak di gunugn patuha, ciwidey, Bandung selatan ini menawarkan udara sejuk hingga suhu 8 – 22 derajat.
Kamu akan menikmati keindahan kawah putih yang begitu luas dan elok, hal tersebut disebabkan karena suasanya diatas danau kawah yang dipenuhi kabut tebal sertaw warna air yang putih atau coklat susu.
Bahkan jika cuaca sedang panas, warna air danau terkadang berubah menjadi kehijauan yang membuat waktu tak menjadi rintangan untuk kesempurnaan liburan.
- Lokasi Green Canyon Ciwidey : Sugihmukti, Kec. Pasirjambu, Kabupaten Bandung, Jawa Barat
- Harga Masuk Kawah Putih : Warga Lokal Rp 40.000,Warga Internasional Rp 90.000,-
3. Orchid Forest

Jika kamu menginginkan suasana yang hejuk dengan rimbun pohon yang tebal, maka Orchid Forest bisa menjadi destinasi alternatif selanjutnya.
Destinasi satu ini menyajikan berbagai macam kegiatan, dari berkuda, melihat farm kelinci, bahkan kamu bisa menyebrangi jembatan berlampu.
Bertempatan dilembang, membuat wisata bandung satu ini menyajikan suasana yang sejuk, tentunya kamu tak perlu khawatir mengenai kuliner atau perut keroncongan. Hal ini dikarenakan Orchid Forest menyediakan Foodstage yang bisa kamu kunjungi, dengan harga yang cukup terjangkau.
- Lokasi Orchid Forest : Genteng, Cikole, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391
- Harga Masuk Orchid Forest : Rp 40.000,-/Orang ditambah Rp.10.000,- untuk Asuransi
4. Taman Sakura

Destinasi berikutnya sangat cocok untuk kamu kunjungi, terlebih lagi buat kamu para pencinta Anime jepang romantic. Salah satu alasannya dikarenakan wisata ini memiliki vibes yang romantic, seperti namanya saja taman bunga sakura yang membuat kamu bisa berjalan jalan dengan sajian pohon sakura yang cantik.
Jika di film jepang atau korea kamu bisa melihat 2 pasangan berjalan sambil terguyur bunga sakura, kamupun tentunya bisa merasakan itu semua lho, hanya saja kami sarankan untuk menunjunginya pada bulan januari februari, juli agustus.
- Lokasi Taman Sakura : Jl. Taman Cibodas, Sindangjaya, Kec. Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat
- Harga Masuk Taman sakura : Rp.16.500/orang
5. Telaga Biru Cicereum

Jika destinasi sebelumnya di kawah bodas, selanjutnya kamu bisa menujungi Telaga Biru cicerem yang menyuguhkan pemandangan danau jernih dengan ratusan ikan warna warni didalamanya.
Uniknya, wisata yang dikelola mandiri ini, menyajikan nuansa sejuk dari rimbunnya pepohonan yang masih alami, serta keindahan danau dengan air berwarna biru.
Baca Juga : Tampilan Baru Situ Bagendit. Wisata Garut Yang Penuh Dengan Tempat Unik
Kejernihan air ini menjadi daya tarik tersendiri untuk kamu nikmati, apalagi di telaga cicerem ini tersedia ayunan yang menjadi spot foto, yang membuat perjalanan wisatamu semakin menarik.
- Lokasi Telaga Biru Cicereum : Kaduela, Kec. Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat
- Harga Masuk Telaga Biru Cicerem : Rp 5000,-/orang + Rp 2000,-/Parkir
Jadi, Sudah tahu liburan kali ini akan kemana?
Itulah beberapa rekomendasi wisata jawa barat terbaik menurut lokalman, tentunya jika kamu berkujung kesana, pastikan perbekalan terpenuhi yaa, dan inget bawa pasangan hehe.